Review Fruitlab Toner dan Sleeping Cream

By Salsabilla Kiranasafira - August 09, 2021

Pernah kepikiran nggak kalau buah-buahan itu punya banyak manfaat buat kulit kita? Tapi nggak mungkin kan langsung nemplokin buah gitu aja ke kulit. Nah, ada brand lokal baru yang konsep produknya menggunakan bahan utama dari buah-buahan. Brand lokal ini baru aja launching di akhir bulan Juli kemarin, namanya Fruitlab!

Baca : Review Mia Glansie Laboe Sinderela Toner

Fruitlab sendiri ngeluarin tujuh produk :

  • Green Apple Fruit Toner - cleansing & clarifying
  • Pomegranate Fruit Infused Serum - anti aging
  • Avocado Fruit Infused Serum - soothing & calming
  • Lemon Fruit Infused Serum - brightening
  • Mango Fruit Infused Serum - hydrating
  • Fruit Wake Up Cream Peach - nourishing (day)
  • Fruit Sleeping Cream Blueberry - nourishing (night)

Selain bahan utamanya yang menarik, warna dari produknya juga nggak kalah menarik. Setiap produk menggunakan warna yang menggambarkan bahan utamanya. Seperti yang aku coba, Green Apple Fruit Toner berwarna hijau dan Fruit Sleeping Cream Blueberry berwarna ungu.

Review Fruitlab

Aku tertarik sama dua produk itu karena aku emang penggemar toner, selalu demen ngoleksi toner. Apalagi tonernya ini mengandung apel, setauku apel tuh emang bagus banget buat dijadiin toner. Pernah denger kan dulu sempet booming skincare cuka apel? Kalau sleeping creamnya emang menarik banget karena bukan moisturizer biasa, dia semacam sleeping mask gitu.

Green Apple Fruit Toner

Toner Fruitlab

Toner ini memiliki klaim untuk membersihkan wajah, mengembalikan pH kulit, mengangkat sel kulit mati dan menenangkan kulit. Ukuran produk ini 100 ml. Kalau menurutku, ini tuh cleansing toner tapi ada efek selain membersihkan kulit.

No BPOM NA18211202066

Packaging

Green Apple Fruit Toner ini dikemas dalam botol plastik bening dengan kombinasi warna hijau dan putih. Menurutku ini kemasannya simple dan enak dilihat. Kalo disimpen di rak skincare, kelihatan cantik. Kemasannya ini juga handy banget, enak dibawa-bawa misal untuk step sebelum reapply sunscreen.

Toner Fruitlab

Oiya, setiap produk Fruitlab itu dilengkapi dengan kardus packaging dibagian luar juga ya. Jadi kalo buat pengiriman gitu lebih aman. Kardusnya juga super gemes, warnanya hijau dan detailsnya eye cathcing. Informasi soal produk seperti deskripsi, ingredients, cara pemakaian, ukuran dan lain lain juga tercetak lengkap di kardusnya.

Ingredients

Toner Fruitlab

Key Ingredients

  • Green Apple Extract
    Apel itu punya fungsi ganda, sebagai moisturizing agent dan exfoliating agent. Kok bisa gitu? karena apel ini punya kandungan gula dan asam. Gula sendiri bisa melembabkan dan melembutkan kulit dan asam bisa mengeksfoliasi kulit.
  • Salix Alba Bark Extract
    Kandungan ini berasal dari ekstrak tanaman White Willow. Fungsinya adalah sebagai eksfoliator yang gentle, biasanya ini dijadikan alternatif dari salicylic acid karena punya manfaat yang hampir sama yaitu membersihkan pori-pori.
  • Salicylic Acid
    Kandungan yang satu ini pasti udah familiar ya, salah satu jenis BHA ini emang sering banget ada di dalam skincare yang punya klaim untuk pori-pori dan jerawat. Salicylic Acid ini bersifat anti inflamasi, jadi emang pas banget buat mengatasi jerawat.
  • Carthamus Tinctorius Seed Oil
    Kandungan yang satu ini kaya akan asam yang bisa melembabkan dan menutrisi kulit. Selain itu, dia juga mengandung antioksidan dan vitamin E yang bagus untuk kulit. 
  • Papain
    Kandungan yang satu ini termasuk baru ya buat aku. Fungsi dari Papain ini adalah membantu mengangkat sel kulit mati, jadi kulit kelihatan lebih bersih.
  • Bromelain
    Kandungan ini juga asing buat aku. Funsginya sendiri sama seperti Papain, yaitu mengangkat sel kulit mati.

Full Ingredients

Aqua, Methyl Propanediol,Salix Alba Bark Extract,Sodium Lactate,Panthenol,Salicylic Acid,Isostearamidopropyl Ethyldimonium Ethosulfate,Sodium Hydroxide,Propylene Glycol,Olea Europaea (Olive) Fruit Oil,Carthamus Tinctorius Seed Oil,Papain,Bromelain,Cocamidopropyl Betaine,Lactobacillus/Collagen/Mesembryanthemum Crystallinum Leaf Extract Ferment Lysate,Polyglutamic Acid,Sodium Hyaluronate,Hydrolyzed Hyaluronic Acid,Sodium Acetylated Hyaluronate,Hydroxypropyltrimonium Hyaluronate,Butylene Glycol,Glycerin, Ethylhexylglycerin,1,2-hexanediol,CI 19140,CI 42090,PEG-40 Hydrogenated Castor Oil,Apple (Pyrus Malus) Extract, Tetrasodium EDTA, Parfum ,Phenoxyethanol. 

Bisa dilihat ya, produk ini mengandung bahan-bahan yang melembabkan seperti Panthenol, Polyglutamic Acid, Sodium Hyaluronate dan Hydrolized Hyaluronic Acid. Kandungan kandungan ini yang bikin Green Apple Fruit Toner berasa lembab pas dipake. Oiya, produk ini alcohol free ya!

Baca : Rekomendasi Hydrating Toner Lokal

Texture & Scents

Toner Fruitlab

Tekstur dari Green Apple Fruit Toner ini cair, tapi ada kesan licinnya pas dipake. Ini tipe toner yang cocok buat dipake raup hihi. Tapi aku sendiri biasanya pake cuma satu atau dua layer aja, trus lanjut hydrating toner. Untuk wanginya, bener bener wangi apel yang seger! I luv it <3

How To Use

Aku pakai produk ini setelah double cleansing. Fungsinya untuk menstabilkan pH kulit yang biasanya berubah setelah cuci muka dan menyiapkan kulit sebelum pake skincare lain. Kalo aku, pakenya lebih seneng langsung tuang tangan yaaa jadi nggak usah pakai kapas. Tapi aku juga pernah kok pakenya dituang ke kapas dulu, lumayan bisa bersihin muka dari sisa residu juga.

My Thoughts

Toner ini enak banget dijadiin first step setelah double cleansing dan sebelum pake step skincare yang lain. Kenapa? Pertama, dia ini bisa mengembalikan pH kulit jadi bikin kulit kondisinya tetep sehat. Trus dia juga ada kesan lembabnya, meskipun nggak selembab hydrating toner. Aku sendiri ngerasa kalau kulit lembab itu bisa menyerap skincare dengan lebih baik. Jadi si toner ini emang menurutku pas banget buat mempersiapkan kulit.

Selain itu, toner ini juga bantu bersihin pori-pori. Setelah rutin menggunakan toner ini, komedoku dibagian hidung suka keluar sendiri. Jadi dia melunak, trus kaya muncul gitu di permukaan trus tinggal diambil aja pake tisu atau pinset. So satisfying!

Fruit Sleeping Cream Blueberry

Selanjutnya, kita langsung bahas produk yang kedua yaitu Fruit Sleeping Cream Blueberry. Produk ini fungsinya adalah skin revitalizing, jadi menutrisi dan mengembalikaan keadaan kulit setelah seharian beraktifitas.

Packaging

Sleeping Cream Fruitlab

Fruit Sleeping Cream Blueberry ini dikemas dalam jar mini dengan bahan semacam akrilik atau kaca (aku kurang tau huhu). Perpaduan warna kemasannya cantik, ungu dan putih. Pas sama bahan utama dari produk ini yaitu blueberry.

Sama seperti tonernya, produk ini juga dilengkapi dengan kardus yang berisikan informasi mengenai produk. Bedanya, tulisannya lebih kecil dibandingkan di kardus toner tadi. Tapi tetep lengkap dan masih bisa dibaca kok.

Oiya produknya sendiri itu 15 gram, mini banget ya? Trus dibagian dalamnya juga ada inner lid, jadi lebih higienis aja dan nggak beleber kemana mana. Selain itu, ada spatula mini warna ungunya juga buat ambil produknya, jadi lebih higienis deh!

No BPOM NA18210103388

Ingredients

Sleeping Cream Fruitlab

Tranexamoyl dipeptide-22, Nicotinoyl Dipeptide-22, Tranexamic Acid, Lactobacillus/Lemon Peel Ferment Extract, Citrus Aurantium, Dulcis(orange) Peel Extract, Bifida Ferment Lysate, Vitamin C, Soluble Collagen, Vaccinium Angustifolium Fruit Extract

Menurutku ini termasuk produk dengan minimal ingredients. Kita bahas beberapa kandungannya yuk!

  • Tranexamic Acid
    Kandungan ini merupakan salah satu brightening agent yang bisa mengatasi permasalahan hiperpigmentasi dan warna kulit yang nggak merata.
  • Vitamin C
    Kandungan ini juga punya fungsi sebagai brightening agent. Selain itu, vitamin c juga bisa mendorong produksi kolagen yang bikin kulit jadi kenyal.
  • Blueberry Extract (Vaccinium Angustifolium Fruit Extract)
    Si Blueberry Extract ini ternyata punya fungsi untuk menenangkan kulit! Jadi setelah seharian beraktifitas, malemnya ditenangin deh.

Produk ini nggak mengandung alkohol ya, jadi aman juga buat kulit sensitif.

Texture & Scents

Sleeping Cream Fruitlab

Tekstur dari Fruit Sleeping Cream Blueberry ini unik kalau menurutku. Jadi ketika masih di jar itu kaya ada dua lapisan, gel cream dan semacam cairan minyak. Kalau mau dipakai, harus diaduk dulu biar keduanya bercampur. Pas diolesin, berasa kaya gel cream tapi super lembut. Bisa dilihat dari fotonya ya, itu kelihatan lembut banget kan?

Baca : Review Glowlabs : Produk Lokal Yang Gentle

Pas dipake di kulit, teksturnya langsung meleleh dan berasa lembut banget di kulit. Meresapnya cukup cepat, nggak berasa berminyak atau greasy. Finishnya glowing dan berasa banget lembabnya!

Untuk aromanya itu fresh banget wangi buah blueberry. Emang cukup kuat sih aromanya, tapi bukan yang nyegrak bikin pusing gitu. Wanginya masih soft dan enak seger banget.

How To Use

Produk ini bisa dipakai di step terakhir PM Skincare. Pertama, aduk dulu gel creamnya, trus ambil pakai spatula dan taruh di wajah. Setelah itu, ratakan ke seluruh bagian wajah.

My Thoughts

Selama aku menggunakan produk ini, nggak ada reaksi negatif yang aku rasain. Aku ngerasanya Fruit Sleeping Cream Blueberry bisa nahan kelembaban kulit semalaman. Teksturnya juga enak banget, dia tipe yang nyerep ke kulit jadi nggak berasa greasy dan nggak nempel ke bantal. Tapi lembabnya tetep oke lho.

Aku duah coba kombinasiin produk ini dengan berbagai actives dan hasilnya semua oke nggak menimbulkan jerawat atau kulit kering. Aku pernah pakai serum yang mengandung retinol, bakuchiol, AHA dan BHA sebelum menggunakan gel cream ini. Jadi menurutku gel cream ini cocok dikombinasikan dengan actives apapun. Tapi pastiin pakai hydrating products yang lain juga ya misalkan hydrating toner atau serum.

Tiap abis pake ini di malam hari, aku selalu suka sama kondisi kulit pas bangun paginya. Berasa lembab, kenyal, halus trus juga jadi glowing! Super recommended!

How To Buy

Untuk kamu yang mau cobain kedua produk ini, bisa langsung ke website Fruitlab atau Shopee Fruitlab

Green Apple Fruit Toner - 200.000 / 100 ml

Fruit Sleeping Cream Blueberry - 185.000 / 15 gram

  • Share:

You Might Also Like

4 komentar

  1. aku juga suka banget sama konsepnya Fruit Lab, gemes banget! Aku lagi coba yang avocado serum dan lumayan banget sih efek soothingnya :D

    ReplyDelete
  2. wahhh aku jadi ingin cobain sleeping masknya deh! cutie yaa packagingnya

    ReplyDelete